Bisa Basi

OCBC Siapkan Capex Rp516 Miliar Khusus Digitalisasi

Jakarta, bisabasi.id – PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (capex) khusus pengembangan informasi dan teknologi (IT) atau digitalisasi sebesar Rp516 miliar tahun 2024 ini.

“Untuk IT, capex yang kami anggarkan Rp516 miliar, sementara untuk target profit di luar anorganik yang sedang dalam proses, kami menargetkan pertumbuhan laba double digit,” kata Direktur OCBC, Hartati dalam Paparan Publik Tahunan di OCBC Tower Jakarta pada Senin (18/3/2024).

Sebagaimana diketahui, OCBC Indonesia saat ini fokus pada pengembangan teknologi yang komprehensif, kolaboratif dan berkelanjutan, serta meningkatkan penggunaan teknologi digital yang didukung oleh penerapan tata kelola teknologi informasi dan sistem keamanan siber yang komprehensif dan relevan dengan kebutuhan nasabah.

Hartati melanjutkan, kapabilitas perseroan dalam hal teknologi juga diiringi dengan peningkatan jumlah transaksi melalui e-channel hingga 32% secara tahunan atau year on year. Di samping itu, pengguna aktif nasabah individu melalui internet banking dan OCBC Mobile naik 26% dibanding tahun 2022 lalu.

Adapun pada 2023, perseroan meluncurkan sejumlah fitur baru di OCBC Mobile antara lain, Tabungan Emas, Life Goals dan Live Chat, yang merupakan sebuah fitur contact center untuk memudahkan nasabah di luar negeri untuk bertanya seputar layanan perbankan tanpa harus membayar biaya telepon yang mahal.

“Fitur-fitur baru itu membuat nasabah semakin nyaman bertransaksi digital,” imbuh Hartati.

Sementara pada segmen business banking, OCBC mencatatkan kenaikan pengguna dan jumlah transaksi OCBC Business masing-masing sebesar 20% dan 17%. Meningkatnya jumlah transaksi ditopang oleh fitur Trade Finance yang menghadirkan layanan Bank Garansi, Letter of Credit, dan Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) berbasis online. 

Share:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top