Bisa Basi

Beberapa Saham Ini Dapat diperhatikan ditengah Kenaikan IHSG ke 7788

Bisabasi.id – Jakarta. Pada penutupan perdagangan Selasa (22/10), harga IHSG ditutup menguat tipis ke level 7788,983 (+0,21%) atau plus 16,387 disertai pembentukan Higher High pada Candlesticknya. Total nilai perdagangan sebesar Rp 13,3 Triliun. Secara Year To Date (YTD), harga IHSG masih surplus 7,10%. Penguatan IHSG didorong oleh sektor : Sektor Energi +1,36%, Sektor Industri +1,08%, dan Sektor Basic Materials +1,03%. Sedangkan sektor yang mengalami pelemahan : Sektor Properti -0,23% & Sektor Keuangan -0,08%. Pada perdagangan kemarin, Investor asing mencatatkan Net Sell sebesar Rp 139,33 Miliar.

Saham-saham dengan Net Foreign Buy terbesar :

  1. ASII +Rp 263,8 Miliar
  2. GOTO +Rp 109,2 Miliar
  3. BBNI +Rp 92,5 Miliar

Saham-saham dengan Net Foreign Sell terbesar :

  1. BBRI -Rp 373,5 Miliar
  2. BBCA -Rp 279,3 Miliar
  3. TLKM -Rp 77,9 Miliar

IHSG saat ini dapat terpengaruh oleh pergerakan nilai tukar Rupiah terhadap Dollar Amerika Serikat yang cenderung melemah imbas termoderasinya pemangkasan Fed Fund Rate seiring rilis data ekonomi Amerika Serikat (AS). Dari pasar obligasi Indonesia, imbal hasil obligasi tenor 10 tahun tercatat menguat 0,86% di level 6,667% dibandingkan perdagangan sebelumnya yang menandakan para pelaku pasar sedang melepas surat berharga negara (SBN). Selain itu, pasar terlihat mulai menyambut positif kebijakan 100 hari kinerja Presiden Prabowo.

Dari sentimen global, bursa regional Asia terpantau cenderung melemah imbas serangan balasan Israel ke Iran. Kenaikan imbal hasil treasury AS akan membuat para pelaku pasar mempertimbangkan agresifnya pemangkasan suku bunga The Fed di sisa tahun 2024. Pemerintah China juga masih terus berupaya memulihkan ekonomi dalam negerinya dengan memberikan sejumlah stimulus & pelonggaran kebijakan moneter bank sentralnya yang memangkas suku bunga acuan pinjamannya.

Secara teknikal, pergerakan IHSG hari ini, Rabu 23 Oktober 2024 akan berpeluang menguji Resistance penting di area 7850 dengan Support 7713. Saham-saham yang bisa diperhatikan pada hari ini menurut William Wibowo selaku Analis PT Kanaka Hita Solvera yaitu ANTM, ASRI, BSDE, ELSA, RALS, SSMS, WINS.

Share:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top